Kamis, 06 Februari 2014

5 ‘Bangkai’ Mobil Paling Dicari

Nah, meski pun Ane salah seorang pemuja Mustang, harus diakui kalau Mustang tidak terlalu dicari dibanding 5 mobil dalam daftar ini (khususnya di Indonesia). :D

Dan berikut menurut Ane adalah jajaran 5 bangkai yang masih sering di cari oleh para pecinta mobil tua di Indonesia. Gimana menurut kalian?

Mercedez-Benz Gull Wing
Mobil eksotis yang memiliki nama asli Mercedez-Benz 300SL Gullwing Coupe ini dianggap sebagai bangkai mobil klasik paling di cari oleh para penggemar mobil klasik di dunia termasuk Indonesia.
Sebab, mobil yang diproduksi antara tahun 1954-1957 memang terbilang sangat istimewa. Bukan hanya disebabkan karena bentuk bodinya yang eksotis, namun juga karena sejarah penjualan dan teknologi yang diusungnya adalah yang terbaik pada zamannya.
Mobil ini bahkan pantas untuk dijuluki sebagai “Sports Car of the Century”.

Chevrolet Bel Air
Mobil ini terbilang istimewa karena bentuk bodinya yang sangat ‘Amerika’. Selain itu, mobil yang diproduksi antara tahun 1953-1957 ini memiliki mesin yang V8 yang sangat sangar.
Bel Air di produksi dalam 5 varian, yakni, 2-door hardtop, 4-door hardtop sedan, 2-door station wagon, 4-door station wagon, 2-door convertible.

Volkswagen Karmann Ghia
Mobil ini adalah perpaduan unik antara desain eksotis khas Italia yang dibuat oleh Ghia , teknologi terdepan Jerman yang di realisasikan dan diproduksi pembuat mobil bernama Karmann, serta pemasaran yang tangguh dari Volkswagen.
Karmann Ghia pertama kali muncul kehadapan publik pada bulan Oktober 1953 di Paris Motor Show dalam bentuk mobil konsep. Sejak itu pun Karmann Ghia berubah menjadi mobil paling popular di dunia dan di produksi di antara tahun 1955 sampai dengan 1974.

Ford Thunder Bird
Mobil ini termasuk mobil yang paling dicari karena bentuk tampilannya yang sudah sangat tersohor karena sering terlihat digunakan oleh gangster-gengster amerika di film produksi Hollywood.
Produksi Thunder Bird sempat terhenti di tahun 1997 setelah 42 tahun di produksi. Namun, kembali lagi di munculkan pada tahun 2002-2005.

Chevrolet Camaro
Sudah lihat film Transformer yang belum lama ini di putar di bioskop? Dalam film tersebut hadir sebuah mobil sport berwarna kuning yang sangat eksotis. Itulah Chevrolet Camaro.
Mobil yang diproduksi pada rentang waktu 1967-2002 yang kemudian lahir lagi di 2009 ini memang sangat mengesankan.
http://bonoaksa.wordpress.com

0 komentar:

Posting Komentar